Jamuan suasana alam pegunungan dan ramahnya sentuhan air terjun memberi nuansa tersendiri menyaksikan curahan air dari ketinggian 30 meter. selain itu kita dapat menikmati suasana hutan yang rimbun.
Objek wisata ini dapat dicapai menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua, baik itu angkutan umum atau kendaraan pribadi. Selain dapat menikmati air terjun dan suasana hutan, objek wisata ini dapat juga digunakan untuk permandian alam.
Air terjun Suttia adalah salah satu obyek wisata alam yang terletak di Desa Bonea Makmur Kecamatan Bontomanai, Kabupaten Kepulauan Selayar. Tempat ini berjarak sekitar 25 km dari Kota Benteng dan bisa ditempuh dengan menggunakan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.
Air Terjun Suttia yang memiliki luas lahan 3 Hektar ini terletak di desa Bonea Makmur Kecamatan Bontomanai. Tepatnya 25 kilometer dari ibukota kabupaten.
untuk akses ke air terjun suttia memang membutuhkan stamina yang prima, selain dapat diakses dengan kendaraan roda dua, namun kita tidak akan sampai ke suttia. akses jalan belum sampai ke sana, setelah melakukan perjalanan dengan berkendaraan bermotor, kita melanjutkan dengan jalan kaki sekitar 1 km.
Tapi kita tak perlu khawatir karena disepanjang perjalanan hutan belantara masih asri dan belum dijarah manusia. masih rindang dan udara masih sejuk. jauh dari pencemaran. kita juga akan menurungi tebing yang sangat curam, tapi tentulah kita bersyukur karena ada bantuan berupa jembatan bambu tradisional.
Setelah melewati tebih tersebut, kita akan sampai ke Air Terjun Suttia, tapi saat saya ke tempat tersebut, dalam keadaan musim kemarau, sehingga aku tak bisa menikmati derasnya air terjun suttia. Suttia juga sangat bagus dijadikan sebagai tempat camping, dan itulah yang kami lakukan. bermalam di Suttia merupakan pengalaman yang tak pernah terlupakan bersama sobat-sobatku semua.
Dalam pelaksanaan camping, kami juga melakukan terjun bebas pakai tali dari atas ketinggian 100 Meter, tentunya merupakan pengalaman yang sangat berharga, dan sangat jarang sekali saya lakukan. syukurlah beberapa teman dari Makassar sengaja di datangkan oleh teman-teman untuk memberikan arahan terkait dengan pelaksanaan itu.
Kalau teman-teman semua tidak percaya, baiklah saya akan berikan galery fotonya secarik pengalamanku saat berkunjung ke alam bebas Air terjun Suttia, semoga bermanfaat sobat..
Berikut galery fotonya :
Pengalaman hidup yang tak pernah terlupakan, pertanyaannya sekarang adalah kapan lagi saya akan menyambangi Air Terjun Suttia ya?, padahala saya ingin sekali menyaksikan air terjun suttia itu dengan airnya yang menurut cerita masyarakat setempat mempunyai air terjun yang sangat deras sekali, membuat kulit seperti ditusuk, kepala seperti dipukul benda tumpul, so kalau anda semua berminat ke sana, sebaiknya anda menghubungi masyarakat setempat, karena menurut cerita, Air Terjun Suttia juga dipenuhi oleh mahluk halus. jadi sebaiknya kalau anda ingin melakukan camping ke Suttia, ikutkanlah masyarakat setempat, seperti yang pernah kami lakukan, guna menjaga hal-hal yang tidak kita inginkan bersama.
Dan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar, kembangkanlah obyek wisata alam ini, karena kami yakin dengan pengelolaan sarana dan prasarana yang memadai, Insya Allah akan banyak pengunjung menyambangi Air Terjun Suttia ini, semoga ....
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !